Thursday, February 1, 2018

Pegiat Alkom Tiara.com menjadi Patwal Tim Sepeda
Surabaya - KIM Jambangan Hijau.
Ada kejadian tidak biasa sebelum rombongan pesepeda memasuki perempatan Pangjangjiwo ke arah Jagir. Seorang  patwal  mendatangi Chairudin anggota tim pesepeda memberikan air mineral. Saat TL menyala hijau, rombongan pesepeda  mulai mengayuh sepedanya. Belum 100 meter melaju, Chairudin meminggirkan sepeda lipatnya. Sekelebat kemudian dia oleng dan jatuh pingsan di pinggir jalan tidak jauh dari sepedanya diparkir. Tim pendukung Ekspedisi Mahanugra segera tiba, mengevakuasi pesepeda yang pingsan.


Tebar 1100 bibit ikan Bader dan Nener di Kali Surabaya
Kegiatan semacam Ekspedisi Mahanugra bukan kegiatan biasa. Karena itu, siapapun pesertanya? Bahkan  pendamping di lapangan adalah orang/tim kerja yang ahli dan berpengalaman di bidangnya. Disamping bekerjasama dengan komunitas pegiat alkom TIARA.com. Untuk pendamping lapangan, baik tim Susur Sungai maupun tim Gunung bekerja sama dengan SAR Surabaya. Dan fanpage FB populer “Kabar Surabaya” sebagai media partner. “Ekspedisi Mahanugra yang tidak biasa harus didukung tim Kerja yang luar biasa!” Imbuh Ridho sang kordinator.

Imam Rochani (tengah baju abu-abu) dengan tim Sungai.
Kegiatan susur sungai “Kali Surabaya” sejauh 9,5 km. Dari Dermaga PJT Karah sampai Kantor Desa Bambe, Driyorejo – Gresik. Kali ini melibatkan Imam Rochani Direktur Konsorsium Lingkungan Hidup. Pahlawan lokal yang satu ini, sehari-hari ada Kordinator Patroli Kali Surabaya. Bersama anggotanya, Imam menjaga sungai tidak tercemar limbah pabrik dan limbah rumah tangga. Caranya dengan edukasi, serta pelaporan pada pihak berwajib dan mendorong ada tindak hukum bagi pencemar lingkungan sungai. Sebelumnya ditebarkan 1100 bibit bader dan nener ke Kali Surabaya. 
 
Pataga Mahanugra - Tim Gunung tidak  memuncak karena Badai.
Usai susur sungai, Ekspedisi dilanjutkan dengan tour mobil sejauh 47 km menuju desa Sendang – Trawas. Kali ini tim transit di hombase Komunitas Welasan, yang kegiatannya berorientasi pada pelestarikan budaya Jawa. Tiga anggota Tim Gunung yang terdiri dari Maya, Damar dan Edy (Tim Malang) melanjutkan pendakian untuk mengibarkan pataga Mahanugra di puncak Penanggungan sebagai akhir dari Ekspedisi . Karena Badai, tim hanya bisa mencapai puncak bayangan. Ekspedisi Mahanugra I/2018 dipungkasi dengan lepasliarkan 200 ekor emprit. (BNPY)
--TAMAT--

2 comments:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
    Replies
    1. This comment has been removed by a blog administrator.

      Delete